Jeda Internasional: Strahinja Erakovic dan tim Serbia ungguli Swiss
Ditambahkan | Penulis Rafly | Komentar
Jeda Internasional: Strahinja Erakovic dan tim Serbia ungguli Swiss

Timnas Serbia tekuk timnas Swiss 2-0 dalam lanjutan UEFA Nations League di Stadion Dubocica, Leskovac, Sabtu (13/10) malam waktu setempat.

Strahinja Erakovic bermain penuh selama 90 menit dan menorehkan caps ke-11 bersama tim Orlovi.


Timnas Serbia sukses ungguli Swiss 2 gol tanpa balas berkat gol bunuh diri Nico Elvedi di menit 45 dan gol Aleksandar Mitrovic di menit 61.

Tim Merah-Biru-Putih sukses meraih 4 poin dari 3 laga dan duduk di posisi ketiga grup 4 Liga A, membuntuti Spanyol dan Denmark.

Pasukan Dragan Stojkovic akan bertandang ke Spanyol pada 15 Oktober mendatang.

Kembali ke halaman utama